3 Cara Mudah Menjaga Stamina Tubuh
3 Cara Mudah Menjaga Stamina Tubuh |
Tips Diet - Aktivitas sehari-hari mungkin sangat membuat kamu merasa kelelahan. Namun begitulah kehidupan. Jika tidak bekerja, maka tidak akan menghasilkan uang untuk bertahan hidup. Untuk memenuhi aktivitas yang cukup padat sehari-hari, maka kamu memerlukan stamina yang baik. Untuk mempunyai stamina yang baik, ada 3 cara berikut yang bisa kamu lakukan, yaitu :
1. Cukup Tidur
Setiap orang di anjurkan untuk tidur 6 - 8 jam per hari. Tubuh kamu memerlukan istirahat secara konsisten, terlepas dari kamu sanggup bergadang atau tidak. Tidur cukup dapat menjaga stamina kamu dan akan membuat rasa lelah kamu hilang keesokan harinya. Apapun aktivitas kamu, usahakan untuk cukup tidur demi menjaga kesehatan kamu.
2. Makanan Seimbang
Stamina kamu juga di pengaruhi oleh makanan dan minuman apa yang masuk ke dalam tubuh kamu. Jika ingin menjaga stamina, maka cobalah untuk makan seimbang. Pola makan sehat sangat di sarankan untuk menjaga tubuh kamu. Hindari makanan yang terlalu banyak minyak, santan, junk food, dan juga minuman alkohol atau minuman berkalori. Banyak makan sayur dan buah serta cukupi kebutuhan air minum kamu.
3. Buang Air Besar Dan Kecil
Pada manusia normal, buang air besar dan kecil seharusnya di lakukan setiap hari. Makanan apapun yang masuk dan keluar harusnya di buang dalam kurun waktu 24 jam. Jika kamu tidak buang air besar dan kecil, sebaiknya konsultasi dengan dokter karena itu gejala tubuh kamu kurang sehat.
Ketika 3 hal di atas bisa kamu lakukan, maka stamina kamu adalah bagus dan tubuh kamu siap melakukan aktivitas padat sehari-hari.
Post a Comment